Powered By Blogger

Selasa, 29 Januari 2013

Si Almamater dan Si Jurusan

Sesuai dengan judul di atas, mahasiswa itu adadua macam yaitu mahasiswa yang mengejar almamaternya saja dan yang mengejar jurusannya saja. Maksudnya Si Almamater itu adalah siswa yang ingin mengejar universitasnya saja dan terserah mau masuk di jurusan apa saja. Berbeda dengan Si Jurusan yang mengejar jurusannya tanpa pikir dimanapun universitasnya. Dari dua macam tipe ini ada negatif dan positifnya. dari negatif Si Almamater, mereka tidak memikirkan prospek kerja ketika mereka masuk di suatu jurusan yang belum tentu minatnya karena mereka hanya mengejar almamater universitas. Sisi negatif Si Jurusan adalah mereka terlalu terobsesi dengan jurusannya tanpa pikir panjang dengan universitasnya sehingga mereka tidak memikirkan tentang kolega atau kerjasama universitas untuk prospek kerja di masa depannya nanti. Sisi positif Si Almamater adalah mereka berada di Universitas yang memiliki kerjasama yang banyak. Sisi positif Si Jurusan mereka berada di pilihan yang sesuai dengan minat dan bakat. Dari kedua perbandingan itu Si Jurusan memiliki keunggulan karena sesuai dengan minat dan bakat, buat apa kita mahasiswa berada di universitas terkenal tetapi di jurusan yang mungkin tidak diperhitungkan dan belum tentu jurusan tersebut sesuai dengan minat dan bakat kita. Karena kita kuliah itu untuk suatu jurusan yang akan mengantarkan kita ke ilmu yang akan kita gunakan dalam cita - cita kita. Jadi untuk kalian yang  ingin menjadi salah satu dari mereka silahkan memilih mau menjadi Si Almamater atau Si Jurusan, semua itu ada di pikiran dan lihan kalian. Jangan salah pilihan karena penyesalan itu datangnya belakangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar